Selasa, 10 April 2012

Lizzy After School Kerampokan di Thailand!


Lizzy After School baru saja mengupdate untuk fans tentang keberadaannya – di kantor polisi di Thailand, setelah kerampokan. Raina dan Lizzy sebenarnya mengunjungi Thailand untuk tampil di konser MBC Korea Music Wave in Thailand.

Lizzy memposting sebuah pesan dan foto di akun twitternya, mengatakan, “Saya di kantor polisi sekarang, sedang diinvestigasi. Kembalikan barang2 saya! Kau orang jahat, saya memahami uangnya! Tolong kembalikan ponsel dan iPad saya. Please.” Dua foto memperlihatkan Raina dan Lizzy yang mengekspresikan perasaan mereka terhadap si pencuri.

Fans mengekspresikan rasa frustasi mereka terhadap si pencuri juga. Mereka berkomentar, “Kalian pasti sangat frustasi di negara asing,” “Benar2 orang yang mengerikan! Kalian pasti shock” dan “Kalian pasti gelisah. Bagaimana ini?

Produser Entertainment Mengekspresikan Pemikiran Mereka Tentang Perubahan Member T-ara


Perubahan member2 T-ara menjadi topik panas dalam minggu ini. CEO Core Contents Media (CCM), Kim Kwang Soo mengungkapkan bahwa girlgroup beranggotakan 7 member ini akan segera ditambah menjadi 9 member, menyebabkan berbagai tanggapan publik.

CCM melaporkan melalui sebuah konferensi pers pada 6 April, “Kami memiliki rencana untuk menukar beberapa member yang sombong yang tidak mengeluarkan potensi maksimal mereka, menyebabkan member2 lain menderita sebagai hasilnya.“

Masing2 label berbeda memiliki opini2 yang berbeda pula mengenai perubahan member T-ara. Beberapa meyakini bahwa fans yang menentukan keseluruhan artis, dan karena itu mereka harus mempertahankan member2 yang sekarang untuk menjaga loyalitas fans, sementara yang lain yakin bahwa perubahan member diperlukan demi masa depan grup. Tapi kedua sisi argumen merasa bahwa ada batasan tentang mempertahankan selebriti2 terbaik mereka di puncak.

Perwakilan Kim Kwang Soo juga menginformasikan pada StarIn, “Semua selebriti yang telah saya debutkan, setelah 3 tahun, tampaknya mereka semua berpikir bahwa respons fans sama, apakah mereka berusaha atau tidak. Saya melihat mereka menjadi malas dan sombong.”

Girlgroup berbeda yang baru2 ini debut tiba2 menjadi sepi setelah aktif mempromosikan musik mereka, karena seorang member menyebabkan perpecahan dalam grup. Mereka sekarang sedang mendiskusikan langkah2 selanjutnya, dan perubahan member menjadi pertanyaan juga. Oleh karena itu, T-ara bukan satu2nya grup yang akan mempertimbangkan tentang reorganisasi grup.

Meski begitu, pertukaran member tak hanya menjadi kejutan untuk para member sendiri, tapi juga fans. Masing2 member memiliki perannya sendiri di dalam tim, dan masing2 member membangun fanbase mereka sendiri. Produser musik LOEN, Cho Young Chul sebelumnya tidak pernah membahas tentang yang lain, tapi baru2 ini dia menulis via twitter resminya, “Grup2 tidak seperti robot2 mainan, yang bisa kalian lepas tangannya lalu kalian pasang lagi.. Grup adalah sebuah kesatuan artis. Mereka bukan perhiasan kecil yang bisa dipasang dan dilepas.“

Kim Kwang Soo dari CCM juga berkata, “Lebih sulit untuk mempertahankan status puncak kalian, daripada memanjat menuju puncak. Saya yakin akan memerlukan usaha lebih untuk mempertahankan konsistensi di puncak.“

Source :yeppopo

Daesung & Seungri Big Bang Akan Menjadi MC ‘SBS Inkigayo’ Episode 15 April


Daesung & Seungri Big Bang akan kembali sebagai MC untuk SBS Inkigayo, meskipun kali ini hanya sementara. Untuk episode SBS Inkigayo yang akan ditayangkan pada 15 April, keduanya akan mengisi spot Hara dan Nicole KARA karena mereka harus pergi ke Jepang dalam rangka tur KARA.

Meskipun jadwal Daesung dan Seungri sibuk, mereka menerima tawaran itu dan bersemangat untuk kembali sebagai MC bersama IU, sehingga fans juga menantikan episode SBS Inkigayo ini. Sementara itu, Big Bang juga sedang mempromosikan album terbaru mereka, “Alive“, dan mempersiapkan Tur Dunia di Jepang pada bulan Mei mendatang.

source ;yeppopo